Halaman

Kamis, 17 Oktober 2013

3 Ibu dengan Ngidam Teraneh

Ngidam merupakan salah satu hal yang lumrah bagi para ibu yang sedang hamil. namun semua itu tidak lagi menjadi lumrah jika hal yang dilakukan untuk ngidam sangat lah aneh. berikut merupakan 3 ibu yang memiliki ngidam teraneh. 

1.Emma Veness
Emma Veness, perempuan asal Birmingham mengalami ngidam yang sama sekali tidak wajar yakni ingin minum cairan pembersih mebel atau perabotan. Bukan hanya sekali dua kali, keinginan itu muncul secara rutin sekitar 3 kali dalam sehari.

Lazimnya ibu hamil mulai ngidam pada trimester pertama kehamilan, lalu perlahan mulai berkurang. Namun yang terjadi pada Emma, ngidam itu tidak pernah berkurang hingga saat ini usia kandungannya mencapai 7 bulan.

2. Kelly Marie Pearce
Kelly Marie Pearce, wanita berusia 28 tahun asal Wolverhampton memiliki keinginan untuk makan makanan yang sangat aneh ketika ia hamil kedua anaknya. Selama 20 hari ibu hamil ini memiliki kebiasaan aneh dengan mengunyah ribuan spons cuci piring, di atasnya diberikan tumpukan pasir saat ia sedang hamil kedua anaknya, Lola dan Lucian.

Ternyata meskipun Kelly menyantap camilan aneh ini, yang mana terkadang ia mencampurkan spons dan pasir seperti layaknya sandwich, kedua anaknya lahir dengan kondisi sehat dan tanpa luka.

3.Alison Brierley
Alison Brierley dalah wanita yang memperhatikan makanan sehat. Tapi semenjak hamil, entah apa yang membuatnya ingin makan makanan yang aneh yaitu hewan-hewan yang mati di jalanan (roadkill), terutama di sepanjang jalan lokal di Harrogate, North Yorkshire.

Sebelum hamil, Brierley sering menggunakan kulit hewan yang mati di jalan untuk perhiasan, tapi sekarang ia menggunakannya sebagai menu baru makanannya.

Sampai saat ini, Brierley sudah memakan kelinci, rusa, merpati dan burung hantu. Burung roadkill adalah menu yang paling sering ada di piringnya.

1 komentar: